Board of Commissioners
Erry Riyana Hardjapamekas

Warga Negara Indonesia, berusia 72 tahun dan tinggal di Jakarta.

Riwayat Pendidikan

Beliau memiliki gelar Sarjana Akuntansi dari Universitas Padjadjaran, Bandung dan telah mengikuti berbagai pelatihan/kursus intensif, termasuk kursus manajemen keuangan di Harvard Business School.

Riwayat Jabatan

Beliau diangkat pertama kali sebagai Komisaris Independen pada RUPS Tahunan pada 19 Juni 2009. Beliau juga diangkat sebagai Ketua Komite Audit berdasarkan Keputusan Sirkuler Dewan Komisaris tanggal 26 April 2018.

Beliau memiliki pengalaman kerja selama lebih dari 40 tahun sebagai senior eksekutif. Beberapa posisi yang pernah dijabat beliau meliputi Presiden Komisaris PT Bank BNI Tbk, Wakil Ketua/Komisioner Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Direktur Keuangan PT Timah (1991-1994), Direktur Utama PT Timah Tbk (1994-2002), Kepala Divisi Akuntansi PT Tambang Batubara Bukit Asam, Komisaris Utama Bursa Efek Jakarta (sekarang dikenal sebagai Bursa Efek Indonesia), Komisaris PT Pembangunan Jaya Ancol, PT Semen Cibinong Tbk, PT Kaltim Prima Coal, Maybank Sdn Bhd., PT ABM Investama dan PT MRT Jakarta. Pada 2008, beliau menjabat sebagai Ketua Tim Pelaksana Pengalihan Aktivitas Bisnis TNI dan Ketua Komite Pendiri The Study of Governance di Universitas Indonesia. Pada 2010-2014, beliau menjabat sebagai Ketua Tim Independen Reformasi Birokrasi Nasional yang bertanggungjawab kepada Komite Pengarah yang dipimpin oleh Wakil Presiden.

Rangkap Jabatan

Saat ini, beliau juga menjabat sebagai Komisaris Independen PT Tirta Investama sejak 2011, PT Trakindo Utama sejak 2015, PT Maxpower Indonesia sejak 2015, dan Komisaris Utama PT Pasifik Satelit Nusantara sejak 2015.

Hubungan Afiliasi

Beliau tidak memiliki hubungan afiliasi dengan anggota Dewan Komisaris lainnya, anggota Direksi dan/atau pemegang saham utama.